WahanaNews-Babel | Tim bulutangkis putra dan putri Indonesia berhasil menembus partai puncak Badminton Asia Team Championships atau Kejuaraan Beregu Asia 2022.
Tim putra Indonesia lolos ke final Kejuaraan Beregu Asia 2022 setelah memenangi semifinal kontra Singapura di Setia City Convention Centre, Selangor, Malaysia, pada Sabtu (19/2/2022) sore WIB.
Baca Juga:
BATC 2022: Berhasil Jadi Juara, Tim Putri Indonesia Bikin Bangga Presiden Jokowi
Sebelum memastikan kemenangan, tim putra Indonesia sempat tertinggal dua kali dari Singapura.
Indonesia tertinggal 0-1 seusai tunggal putra pertama, Chico Aura Dwi Wardoyo, takluk dari wakil andalan Singapura Loh Kean Yew.
Setelah itu, Indonesia mampu menyamakan kedudukan menjadi 1-1 berkat kemenangan yang diraih pasangan Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin atas Koh Eng Keat Wesley/Kwek Jun Liang Andy.
Baca Juga:
Tampil Luar Biasa di BATC 2022, Ini Profil Gregoria Mariska Tunjung
Lalu, Indonesia kembali tertinggal pada kedudukan 1-2, menyusul kekalahan yang dialami Ikhsan Leonardo Imanuel Rumbay.
Ikhsan menelan kekalahan ketika melawan Teh Jia Heng Jason pada partai ketiga.
Kedudukan 1-2 untuk keunggulan Singapura membuat tim putra Indonesia wajib memetik kemenangan pada partai keempat.