Ajang ini ia rasa sejalan dengan program yang ia terima di Rumah BUMN seperti branding, packaging, hingga pemasaran produk.
Ia juga berterima kasih karena dipilih dari sekitar 200 UMKM yang saat ini dibina oleh Rumah UMKM di Padang Sidimpuan.
Baca Juga:
Jokowi: Kedaulatan Digital Indonesia Harus Dilindungi
“Kami membawa produk khusus dari daerah Tapanuli Selatan, Kopi Sipirok. Alhamdulillah berkat tergabung dalam program ini penjualannya luar biasa. Untuk program TJSL, produk saya menjadi yang terlaris di Indonesia,” tambahnya.
General Manajer PLN Unit Induk Wilayah (UIW) Sumatera Utara Tonny Bellamy mengaku bangga akan terpilihnya mitra binaan PLN di Rumah BUMN Padang Sidimpuan yaitu Angkola Kopi Sipirok mewakili UMKM se-Pulau Sumatera dalam ajang PaDi UMKM Hybrid Expo Batch 3 Tahun 2022.
Dia mengatakan, PLN tidak hanya fokus sebagai penyedia jasa kelistrikan, namun juga memperhatikan para pelaku usaha UMKM di wilayah kerja PLN UIW Sumatera Utara.
Baca Juga:
PLN Siap Beri Pendampingan UMKM Masuk ke Pasar Digital
“Angkola Kopi Sipirok mengedepankan inovasi yang dinamis dan mempunyai daya saing yang tinggi dengan mengutamakan kepuasan konsumen. Kopi Sipirok ini tidak hanya memiliki pasar domestik, namun sudah go international. Kopi ini sudah diekspor ke Korea hingga Jepang," ujar Tonny.
Kementerian BUMN mencatat secara keseluruhan, total kontribusi belanja BUMN pada UMKM yang tercatat di PaDi UMKM untuk periode Januari hingga Agustus 2022 mencapai Rp 24,5 triliun dari 94 BUMN dan perusahaan anak. [dny]